FGD Indikator Makro - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir

Simak CARA CARI DATA Publikasi : https://s.bps.go.id/downloadpublikasi; Tabel Dinamis :https://s.bps.go.id/caritabeldinamis

Bagi konsumen data dapat mendapatkan layanan dari PST BPS Kabupaten Muara Enim secara online melalui web maupun chat whatsapp dengan CP: Three Febrianty K : 081369907123, Nadhea: 082312459255, Syifa : 081928325888

BPS Kabupaten Muara Enim merupakan wilayah Zona Integritas (ZI) menuju WBK dan WBBM

FGD Indikator Makro

FGD Indikator Makro

29 Januari 2024 | Kegiatan Statistik Lainnya


[FGD Indikator Makro]
Hallo Sobat ME!!
Hari Senin (29/01/2024) BPS Kabupaten Muara Enim mengadakan FGD Indikator Makro yang dilaksanakan di Ruang Pangripta Nusantara Bappeda Kabupaten Muara Enim. Pelaksanaan FGD Indikator Makro dihadiri oleh PJ. Bupati Kabupaten Muara Enim, Dr. H. Ahmad Rizali, M.A., Kepala BPS Propinsi Sumatera Selatan Moh. Wahyu Yulianto, S.Si, S.ST.,M.Si, Kepala BPS Kabupaten Muara Enim, Edi Subeno, S.E.,M.Si, unsur FORKOMPINDA, dan Kepala OPD dan yang mewakili di lingkungan Pemda Kabupaten Muara Enim.

Pada kesempatan ini Bapak kepala BPS Provinsi Sumatera Selatan menjadi narasumber dengan menyampaikan materi berjudul “Kondisi Sosial Ekonomi-menuju pembangunan yang inklusif”. Adapun indikator makro yang dijelaskan yaitu mengenai Pertumbuhan Ekonomi, Inflasi, Pengangguran, dan Kemiskinan. Dijelaskan bahwa berbagai indikator tersebut menunjukkan kondisi sosial ekonomi Sumatera Selatan Terus Meningkat. Selain itu, Muara Enim memberikan kontribusi terhadap Indikator Makro di Sumatera Selatan. Salah satu indikator makro yang penting yaitu angka kemiskinan dimana Muara Enim merupakan kabupaten dengan persentase penduduk miskin (Po) urutan ke tujuh terendah di Sumatera Selatan yaitu sebesar 10,93 % ditahun 2023 menurun jika dibandingkan tahun 2022 yaitu sebesar 11, 12 %.

Pada tahun 2024 Kabupaten Muara Enim menjadi kota IHK yang menghasilkan angka inflasi. Kabupaten Muara Enim merupakan 1 dari 4 kabupaten/kota di Sumatera Selatan yang menjadi kota IHK yaitu Palembang, Lubuk Linggau dan OKI.
Dengan adanya koordinasi dan kolaborasi yang baik diharapkan pengendalian inflasi di Kabupaten Muara Enim dapat berjalan lancar dan baik.

Diucapkan terima kasih kepada seluruh peserta FGD indikator Makro yang telah menghadiri acara. Semoga bermanfaat bagi Kabupaten Muara Enim tercinta.
Sayonara di acara FGD selanjutnya….
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Penukal Abab Lematang Ilird/a Badan Pusat Statistik Kabupaten Muara EnimJl. Bambang Utoyo No.44

Muara Enim Telp (0734) 421088

  Faks (0734) 421088

Mailbox : bps1612@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik